Latest News

Cara Termudah Download Video di Facebook tanpa Software


BUATIFY - Cara Termudah Download Video di Facebook tanpa Software. Facebook adalah salah satu media sosial yang paling populer pada saat ini. Banyak orang yang suka dengan facebook dikarenakan situs yang satu ini sangat mudah untuk digunakan. Bahkan facebook bukan hanya dikhususkan untuk kaum muda, namun anak, tua, muda semuanya berlomba-lomba untuk mendaftar memiliki akun facebook.

Facebook pada awalnya hanya dikhususkan media ajang pertemanan dan untuk mengirim status dalam bentuk teks. Seiring dengan perkembangannya apa yang disajikan oleh situs media social yang satu ini ternyata bukan hanya terfokus pada kemudahan, facebook juga di lengkapi dengan berbagai fasilitas multi media yang sangat lengkap sekali, dari mulai text, gambar, suara bahkan video, semuanya bisa kita share bersama teman di facebook dengan lebih mudah.

Baca: Cara Membuat AKUN FB dan Mendaftar ke Facebook

Yang paling spesial dari facebook ini adalah kemampuannya untuk upload video, tidak terlalu jauh berbeda dengan youtube. Ternyata facebook menyediakan fasilitas sharing video untuk membagikan video yang kita miliki ke teman dan kerabat. Namun sayangnya facebook sama halnya dengan youtube  tidak menyediakan fasilitas download video disitusnya.

Tetapi tenang saja, meskipun facebook tidak menyediakan fasilitas download video secara langsung, dengan trik tertentu kita masih bisa mendownload setiap video yang di sahare di facebook, lantas bagaimaa caranya?

Cara Download Video di Facebook Cepat dan Mudah tanpa Aplikasi

Melalui artikel kali ini saya akan share sedikit trik dan  langkah-langkah bagaimana cara download video di facebook dengan cepat dan mudah, sebagai berikut:

 1. Silahkan masuk ke akun facebook anda

2. Buka halaman yang mengandung video yang ingin anda download

3. Ubah alamat url facebook ke mode mobile, caranya yaitu dengan menambahkan m. sebelum tulisan facebook.

Sebagai contoh:
Misal alamat URL facebook yang mengandung video yang ingin anda download adalah:
https://www.facebook.com/xyz

Silahkan anda tambahkan m. sebelum kata facebook menggantikan www., akan jadi seperti ini
https://m.facebook.com/xyz

Kemudian silahkan anda tekan enter, dengan menambahkan m. sebelum kata facebook itu artinya, anda merubah modus tampilan facebook dari desktop ke mobile, melalui tampilan mobile kita lebih mudah untuk download video di facebook.

4. Untuk download Video di halaman facebook, silahkan anda klik kanan pada video yang ingin anda download, kemudian pada popup menu yang muncul, silahkan anda pilih menu "Simpan Tautan dengan Nama..." seperti gambar berikut:

Trik download video di facebook cepat dan mudah


Dengan mengklik menu tersebut, maka browser akan menyimpan tautan tersebut dalam bentuk video biasanya dalam format .mp4 seperti terlihat pada gambar diabawah ini:

Trik Cara download video di fb  cepat dan mudah

File akan secara otomatis disimpan dalam bentuk format video mp4 yang siap anda simpan, silahkan pilih lokasi dan ubah nama file untuk anda simpan, kemudian tekan tombol save, untuk menyimpan file video hasil download tersebut.

Sampai tahap di atas berarti anda selesai mendownload video di facebook dengan cepat dan mudah.


Gunakan Google Chrome Browser untuk mendapatkan tampilan terbaik saat menjelajah konten Blog BUATify ini.

Belum ada komentar di "Cara Termudah Download Video di Facebook tanpa Software"

[+] Pertanyaan, masukan, keluhan, dan ucapan terima kasih, silakan ungkapkan melalui komentar.

[-] Mohon bijaksana dalam berkomentar. Komentar yang tidak sopan akan dihapus tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.